Pangdam I/BB Uji Skill di Lomba Menembak Eksekutif Korem 022/PT

    Pangdam I/BB Uji Skill di Lomba Menembak Eksekutif Korem 022/PT

    PEMATANG SIANTAR - Sebagai Prajurit TNI dengan kualifikasi Komando, Pangdam I/BB, Mayjen TNI A Daniel Chardin, SE, MSi, senantiasa melatih kemampuan militer yang dimiliki, salah satunya kemampuan menembak. 

    Untuk itulah, saat berada di Kota Pematangsiantar selepas melantik kepengurusan Perbakin Kota Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun masa bakti 2023-2027, Mayjen Daniel Chardin pun tak melewatkan kesempatan untuk ikut lomba menembak Eksekutif Korem 022/Pantai Timur yang digelar di Lapangan Tembak Jln Asahan Km 3, 5 Nagori Estate, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Sabtu (13/5/2023).

    Kegiatan lomba menembak eksekutif yang dirangkai dengan silaturahmi dan Halal Bihalal Korem 022/PT dengan unsur Forkopimda serta Mitra Karib Wilayah Pematangsiantar dan Simalungun ini dibuka langsung oleh Danrem Pantai Timur, Kolonel Inf Luqman Arief, SIP. 

    Dalam sambutannya, Danrem menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pangdam I/BB yang sudah meluangkan waktu untuk hadir sekaligus memeriahkan Lomba Menembak Eksekutif Korem 022/PT ini.

    "Kami harapkan bimbingan dan arahan dari Pangdam I/Bukit Barisan, sehingga bisa lebih meningkatkan pembinaan olah raga menembak di wilayah Siantar-Simalungun ini. Apalagi baru saja Pangdam selalu Ketua Pengprov Perbakin Sumut melantik kepengurusan Perbakin Kota Pematangsiantar dan Perbakin Kabupaten Simalungun masa bakti 2023-2027, " ucap Kolonel Luqman Arief. 

    Acara yang berlangsung cukup semarak, lancar dan aman ini turut dihadiri Walikota Pematangsiantar, Bupati Simalungun, Walikota Tanjung Balai, Bupati Labuhan Batu Selatan, perwakilan Bupati Langkat, para Asisten Kasdam I/BB, para Dandim jajaran Korem 022/PT, Kapolres Simalungun, Danrindam I/BB serta pihak terkait lainnya. (Pendam I/BB)

    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Diakhir Masa Jabatan Kapolda Sumatera Utara,...

    Artikel Berikutnya

    Danau Toba, Keajaiban Dunia di Sumatera...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Bupati Asahan Tinjau Pilkada Serentak Tahun 2024
    Wakil Bupati Asahan Berikan Hak Suaranya pada Pilkada Serentak 2024
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?

    Ikuti Kami